Aplikasi Fasilitas Kesehatan
Aplikasi Fasilitas Kesehatan
16 July 2020
chanafi@trustmedis.co.id

[vc_row][vc_column][vc_column_text]

Rekam Medis Konvensional

Rekam medis, pada awalnya dilakukan secara konvensional yaitu berbasis kertas (paperbased). Namun seiring perkembangan teknologi informasi, mulai muncul rekam medis berbasis elektronik atau dikenal dengan Rekam Medis Elektronik (RME). RME memiliki beberapa keuntungan dibandingkan dengan rekam medis manual berbasis kertas. Kelebihan di antaranya adalah mendukung pengambilan keputusan klinis (decision support system) seperti rencana tindakan medis, perawatan, atau pengobatan pasien. Sehingga sudah saatnya mempercayakan keamanan data rekam medis dengan menggunakan Cloud Server.

Rekam Medis Elektronik

RME juga mempermudah monitoring data pasien, serta mempermudah pengumpulan data penelitian. Meskipun demikian, implementasi RME memiliki beberapa kendala seperti biaya infrastruktur yang cukup besar, keamanan data dan jaringan, serta sumber daya yang kurang berpengalaman. Kendala lain adalah Anda masih harus repot membeli server, install berbagai macam aplikasi pendukung, pemeliharaan yang mahal, serta teknisi untuk merawat server yang juga memakan biaya yang tidak sedikit.

Permasalahan ini menjadikan penyimpanan rekam medis terus berkembang. Belakangan ini, layanan rekam medis elektronik berbasis cloud merupakan salah satu model baru yang menjembatani permasalahan tersebut. Layanan Cloud sebenarnya merupakan fasilitas yang sudah lama dipakai di Negara-negara maju. Namun di Indonesia, pemanfaatan Technology Cloud Computing masih tergolong baru.

Sejak awal abad millennium, dunia kesehatan telah mendapat dukungan dari perkembangan teknologi informasi, tidak terkecuali Technology Cloud Computing. Teknologi yang masih terbilang baru ini juga memberikan kontribusinya dalam perkembangan dunia kesehatan. Untuk mendukung penyimpanan rekam medis berbasiscloud, Trustmedis memiliki pelayanan yang bernama on Cloud.

Layanan Rekam Medis Berbasis Cloud

Layanan Cloud Trustmedis aman dan mudah digunakan, bahkan untuk fasilitas kesehatan yang besar sekalipun. Dengan layanan Cloud Trustmedis, penyedia layanan kesehatan tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk infrastruktur seperti biaya pengadaan server dan biaya maintenance rekam medis elektronik. Selain itu, pengguna layanan tidak perlu lagi memikirkan fitur rekam medis elektronik karena Cloud Trustmedis telah menyediakan fitur yang familiar bagi penggunanya.

Layanan rekam medis berbasis cloud juga mempermudah data sharing antar penyedia layanan kesehatan. Sistem tersebut berguna bagi layanan kesehatan rujukan atau layanan kesehatan yang memiliki jejaring. Tidak hanya itu, dengan layanan cloud, biaya infrastruktur dapat ditekan dan data sharing dapat dilakukan dengan mudah antar fasilitas kesehatan, sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan.

Data pasien yang tersimpan dalam layanan cloud dapat diakses secara mobile, kapanpun, dan di manapun oleh pihak berwenang. Serta jumlah data yang dapat tersimpan lebih besar dibandingkan rekam medis berbasis kertas. Cloud Trustmedis dalam hal ini bekerja sama dengan Biznet Gio selaku cloud server.

Cloud Trustmedis telah menyediakan sistem pengamanan yang mencakup prosedur, sistem pencegahan, penanggulangan terhadap ancaman, dan serangan yang menimbulkan gangguan, kegagalan, dan kerugian. Kejadian serangan siber (cyber attack) diminimalisir dengan peningkatan cyber security. Keamanan data juga dilakukan dengan membatasi akses untuk memperoleh informasi data pasien. Hal ini berkaitan dengan siapa saja yang boleh mengakses data dan rekam medis pasien.

Berikut adalah beberapa kelebihan jika menggunakan cloud Trustmedis:

1. Mengurangi sumber daya

Dalam dunia kesehatan pengunaan cloud trustmedis sebagian besar untuk mendukung operasional, administarsi dan sumberdaya manusia. Bermigrasi ke cloud computing berarti mengizinkan teknologi ini untuk membantu membuat jadwal. Serta memudahkan manajemen untuk melakukan inventaris juga hal-hal pendukung lainnya.

2. Meningkatkan layanan kepada pasien

Cloud trustmedis akan mengurangi interaksi tatap muka hingga 70% sehingga pasien tidak perlu menunggu kedatangan dokter sampai mengurangi istirahat mereka. Hal ini dapat dilakukan karena cloud computing mengintegrasikan perawatan konvensional dengan virtual. Salah satunya dengan menyimpan data rekam medis pasien di cloud computing. Sehingga dengan mudah dapat diakses oleh dokter atau perawat dari mana dan kapan saja bahkan perangkat apa saja selama terhubung dengan internet dan memiliki akses.

3. Meningkatkan keamanan terutama terkait data rekam medis pasien

Seiring dengan perkembangan cloud computing terus berbenah. bahkan keamanan ini menjamin cloud merupakan tempat yang aman untuk menyimpan berbagai data sensitive termasuk rekam media pasien yang hanya boleh diakses oleh petugas media dan pasien. Walau dapat diakses dari mana dan kapan saja tetapi hanya yang memiliki akses yang dapat melihat atau mengunduh data rekam medis tersebut sehingga keamanan benar-benar terjamin.

Oleh karena itu, percayakan keamanan rekam medis anda pada ahlinya, Trutmedis. Trustmedis akan membantu anda dalam menghubungkan semua pelayanan yang ada di faskes anda serta menyimpan dengan baik dan tepat semua data rekam medis pasien anda. Sehingga anda tidak perlu bersusah-susah untuk mencatat rekam medis pasien di kertas lalu menyimpannya di lemari hinga bertahun-tahun lamanya. 

Untuk informasi lebih jelas, Anda bisa Klik link berikut ini atau anda dapat menghubungi nomer berikut ini 0811 341212 ext (2)

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

promo simrs
Coba Gratis Sekarang

Artikel terbaru

Lihat semua artikel
9 May 2023
Regulatory Sandbox Definisi Serta Langkah Penerapannya

Regulatory sandbox, metode ini memungkinkan perusahaan untuk menguji produk atau layanan baru dengan jumlah pelanggan yang terbatas serta...

Read More
12 April 2023
Seminar Peningkatan Kompetensi Tenaga IT Dalam Implementasi RME

Perlu adanya pembekalan kompetensi kepada tim IT fasilitas kesehatan, sebagai upaya percepatan transformasi digital kesehatan di Indonesia.

Read More
5 April 2023
Apa Itu Clinical Pathway?

Clinical pathway mencakup proses pengambilan keputusan yang dibagi antara pasien, keluarga, dan tim medis untuk memastikan bahwa perawatan....

Read More
TRUSTMEDIS
© Copyright 2024 Trustmedis Indonesia
apartmentfile-addgraduation-hatbookusersbubblechart-bars
Avatar

dari baru saja mengajukan demo gratis
✔ verified by staging-wp.trustmedis.com

linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram